Jember United Bakal ke Liga Primer?

Jember (beritajatim.com) - Turnamen pertama yang bakal diikuti Jember United Football Club adalah Liga Jatim U-21 yang digelar atas kerjasama KONI Jawa Timur dan Medco. Medco adalah perusahaan milik Arifin Panigoro yang tengah getol menggagas Liga Primer Indonesia. Akankah Jember United ikut serta dalam kompetisi Liga Primer?

Sekretaris Umum Pengurus PSSI Cabang Jember yang juga manajer Jember United, Sirajuddin, membenarkan jika sejumlah petinggi LPI hadir dalam rapat membahas turnamen Liga Jatim U-21 di Surabaya. Ia ingat, ada nama Arya Abhiseka, M. Koesnaeni, dan Yon Moeis, tiga pelaksana LPI, ikut hadir dalam pertemuan tersebut.

"Tapi orang-orang LPI sendiri tak mau menyebut turnamen ini bagian dari Liga Primer. Ini turnamen Liga Jatim yang bekerjasama dengan KONI. Kalau kemudian Medco ikut andil, kan bagus, karena berarti ada sponsor," kata Sirajuddin.

Apakah Jember United bakal menjadi bagian dari Liga Primer? Sirajuddin menjawab diplomatis. "Jember United tetap menjadi bagian dari Pengcab PSSI, kecuali jika PSSI tak bisa menjaga nuansa harmonis. Semua kemungkinan bisa terjadi. Jember United bisa didaftarkan ke kompetisi Divisi III PSSI saat ini, atau ke Liga Primer. Kalau LPI legal betul, why not?" katanya.

Sirajuddin meminta kepada pengurus PSSI pusat untuk tak terburu berburuk sangka kepada konsorsium Liga Primer Indonesia. "LPI ini sebenarnya bukan hendak menyaingi PSSI. Mereka maunya LPI jadi bagian dari PSSI. PSSI saja yang tidak mau menerima," katanya.

Bagi persepakbolaan Jember, kehadiran Jember United yang tidak ditopang APBD dinilai Sirajuddin sangat bagus. "Ke depan persepakbolaan akan rasional. Pemkab Jember lambat-laun akan mengurangi APBD untuk klub sepakbola," katanya.

Namun yang terang, Jember United hanya akan menggodok pemain-pemain muda. "Pemain muda potensial di Jember bisa mencapai 400 orang. Sayang kalau tidak diperhatikan," kata Sirajuddin.

Jember United siap memasok pemain untuk Persid Jember, namun harus ada nota kesepahaman antara PSSI Jember, Jember United, dan Persid. "Bagaimana pun, Persid adalah anggota PSSI Jember," kata Sirajuddin.

Jember United Football Club dilahirkan tepat 10 November 2010. Penggagasnya adalah Sirajuddin dan Diponegoro, Ketua PSSI Jember yang juga putra Bupati Jember MZA Djalal. Nama Jember United dipilih karena mudah diingat.

Sirajuddin ingin, dengan imbuhan nama 'United', klub ini bisa menjadi ikon baru di Jember. "United artinya bersatu, kami ingin menyatukan seluruh komponen sepakbola di Jember. Para pemain muda akan kami tampung untuk bermain di sini," katanya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar